RANCANG BANGUN APLIKASI CUSTOMER’KU UNTUK MENENTUKAN KUALITAS PELAYANAN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING PADA BENGKEL NISSAN DATSUN CIMONE

  • Ri Sabti Septarini Universitas Muhammadiyah Tangerang
  • Syepry Maulana Husain Universitas Muhammadiyah Tangerang
Keywords: aplikasi, kualitas pelayanan, Simple Additive Weighting, UML (Unified Modelling Language), kuesioner

Abstract

Dalam pelayanan jasa, kualitas pelayanan merupakan salah satu hal yang sangat penting. Semakin baik kualitas pelayanan, tingkat kepuasan pelanggan akan semakin tinggi. Penilaian kualitas pelayanan pada Bengkel Nissan Datsun Cimone masih bergantung pada pihak independent yaitu Ipsos Indonesia. Permasalahan yang dihadapi adalah lamanya waktu tunggu hasil penilaian yang dilakukan oleh Ipsos Indonesia menjadikan ketidakefektifan dalam memperbaiki kualitas pelayanan.

Metode penelitian yang dilakukan dalam melakukan penelitian meliputi studi lapangan dan studi pustaka. Studi lapangan yang dilakukan dengan pengamatan terhadap sistem evaluasi kualitas pelayanan yang sedang berjalan pada Bengkel Nissan Datsun Cimone. Studi pustaka dilakukan dengan penelitian kepustakaan yang relevan dengan masalah yang dihadapi. Penelitian ini menggunakan metode Simple Additive Weighting.

Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa dengan adanya aplikasi Customer’ku ini dapat dilakukan penilaian untuk melakukan tingkat kualitas pelayanan Bengkel Nissan Datsun Cimone secara cepat, rinci dan terukur tanpa lagi melibatkan pihak Ipsos Indonesia.

DB Error: Table './ojs/metrics' is marked as crashed and last (automatic?) repair failed