Skip links

Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) UNISBANK Semarang jalin kerjasama dengan UKRIM Yogyakarta

Komitmen Unisbank dalam meningkatkan pendidikan di Negara Indonesia di implementasikan salah satunya adalah bekerjasama dengan Universitas Kristen Immanuel (UKRIM) Yogyakarta.  Bertempat di Kampus Kendeng, Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Stikubank (UNISBANK) Semarang pada hari Jumat 24 Juli 2020 mengadakan perjanjian kerja sama dengan Universitas Kristen Immanuel (UKRIM) Yogyakarta. Perjanjian ini terkait pengembangan kelembagaan dan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang ditanda tangani oleh Rektor UNISBANK Dr. Safik Faozi, S.H., M.Hum dan Rektor UKRIM Dr. Eka Setyaadi, M.Pd.K.  Adapun ruang lingkup kerja sama ini meliputi pelaksanaan fungsi Tri Dharma, peningkatan kualitas SDM, penyediaan tenaga ahli, seminar, lokakarya, diskusi kelompok terarah, joint research, lecture exchange, kredit transfer serta bidang-bidang lain yang akan ditentukan kemudian berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak.

Perjanjian kerja sama tersebut ditindak lanjuti dengan Nota Kesepahaman tentang Pengembangan dan Penyelenggaraan Inovasi Pembelajaran Digital yang ditanda tangani oleh Ketua Program Studi S-1 Manajemen FEB UNISBANK Sri Sudarsi, S.E., M.Si dan Ketua Program Studi S-1 Manajemen UKRIM yang dalam hal ini diwakili Dekan FE UKRIM Drs. Chrisentianus Abdi Saptomo, M.Si., M.M. Acara penanda tanganan kerja sama tersebut disaksikan oleh Dekan FEB UNISBANK Dr. Euis Soliha, S.E., M.Si dan Guru Besar FEB UNISBANK Prof. Dr. M.S. Eric Santosa, MBA serta Wakil Dekan Akademik FE UKRIM Hadi Purnomo, S.E., M.M., M.Si.

Semoga ke depan FEB Unisbank dan FE Ukrim selalu bisa bersinergi dan terus berkontribusi bagi negara dan Bangsa Indonesia tercinta.