Skip links

Universitas Stikubank Semarang menyediakan Beasiswa Bidikmisi

Sejak tanggal 1 Februari 2019 Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) melalui Ditjen Pembelajaran dan Mahasiswa (Belmawa) resmi membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa yang akan menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi melalui beasiswa Bidikmisi. Beasiswa bidikmisi merupakan program beasiswa dari pemerintah untuk siswa SMA yang akan menempuh jenjang Perguruan Tinggi dan memiliki potensi akademik namum terkendala dengan biaya. Beasiswa bidikmisi ini menawarkan fasilitas berupa pembebasan biaya awal masuk perguruan tunggi, biaya kuliah selama 8 semester, dan juga biaya hidup sebesar Rp.700.000,00 untuk setiap bulannya. Persyaratan yang diperlukan pun cukup mudah yakni dengan mengisi data melalui situs resmi beasiswa Bidikmisi di https://bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id setelah login dengan menggunakan username dan password yang telah diberikan pihak sekolah sebelumnnya. Bagi siswa yang telah memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) bisa langsung mendaftar tanpa menunggu usernam dan password dari pihak sekolah. Namun, bagi siswa yang tak memiliki KIP pun tak perlu berkecil hati. Siswa yang tak memiliki KIP bisa tetap mendapatkan beasiswa Bidikmisi yakni dengan meminta surat rekomendasi dari pihak sekolah, dan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari pihak kecamatan untuk memenuhi persyaratan pengajuan Beasiswa Bidikmisi ini. Pendaftaran beasiswa Bidikmisi ini dibuka sampai tanggal 31 Mei 2019 untuk perguruan tinggi dan politeknik negeri, dan sampai tanggal 31 Oktober 2019 untuk perguruan tinggi swasta. Pengajuan beasiswa Bidikmisi ini sendiri berlaku selama 2 tahun setelah kelulusan dan/atau sebelum siswa berusia maksimal 21 tahun. Artinya apabila tahun ini siswa tidak masuk dalam mahasiswa penerima bidikmisi tahun ini, dan tahun selanjutnya belum berumur 21 tahun siswa berhak mengajukan beasiswa Bidikmisi untuk tahun  berikutnya.s

Di Unisbank sendiri telah menerima mahasiswa dengan program beasiswa Bidikmisi ini sejak tahun 2013. Awalnya hanya ada 1 saja mahasiswa penerima program beasiswa Bidikmisi ini namun sekarang jumlah mahasiswa aktif penerima besiswa Bidikimisi sebanyak 76 orang serta jumlah alumni mencapai puluhan orang yang semuanya memilki prestasi yang cukup mentereng. Selain itu, mahasiswa dan alumni penerima beasiswa Bidikmisi Unisbank juga memiliki forum komunikasi yang disebut dengan Paguyuban Bidikmisi Unisbank yang memiliki keterkaitan dengan forum komunikasi penerima beasiswa Bidikmisi di seluruh Indonesia.