Skip links

Webinar Nasional “Strategi Menghasilkan Invensi untuk Pengajuan Paten dari Hasil Riset”

Webinar nasional dengan tema strategi menghasilkan invensi untuk pengajuan paten dari hasi riset dipersembahkan Unisbank Semarang untuk semua kalangan sivitas akademika di seluruh Indonesia. Terselenggaranya acara webinar nasional tersebut salah satu bentuk kerjasama antara Universitas Stikubank Semarang dengan Forkom LPPM Perguruan Tinggi Jawa Tengah dengan bahasan pengajuan paten dari hasi riset. Webinar ini sangat dibutuhkan oleh para dosen yang sekaligus sebagai peneliti. Hal ini menjadi sangat penting karena dalam persaingan dan kemitraan global sekarang salah satu indikatornya adalah memiliki Hak Paten. Sedangkan pengertian Paten menurut KBBI, merupakan hak yang diberikan oleh pemerintah kepada seseorang atau perusahaan atas permohonan untuk menikmati sendiri temuannya serta perlindungan terhadap kemungkinan peniruan oleh pihak lain atas ciptaan atau temuannya itu. Berikutnya dengan memiliki hak paten akan menjadi bukti kinerja dosen profesional. Mudah mudahan setelah mengikuti kegiatan webinar para dosen dapat memiliki paten yang produktif sehingga tidak menjadi beban bagi lembaga ataupun secara individu. Harapannya hasil penelitian pada tahun 2022 ini dapat diajukan menjadi paten agar para dosen profesional dapat bersaing serta bermitra secara global.