Skip links

Kartini Jaman Now

Perkembangan Teknologi Informasi telah merubah banyak hal baik di bidang kerja juga dibidang lainnya yang bersentuhan dengan teknologi. Pemanfaatan teknologi saat ini semakin dipercepat dengan adanya pandemi covid19 yang sedang melanda dunia termasuk Indonesia di dalamnya. Belajar sebagai upaya manusia untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan keahlian saat ini terus berkembang cepat baik cara maupun metodenya.  Tahukan anda, apa yang sudah di upayakan oleh Kartini di jaman lampau untuk memerdekakan kaum wanita untuk tidak hanya berkiprah di dapur tapi juga bisa seperti kaum laki-laki dalam kehidupan ini.

Habis gelap terbitlah terang adalah Karya yang telah digoreskan oleh kartini saat itu untuk menyemangati kaum wanita dimasa penjajahan. Melalui perjuangan tak kenal telah kartini berhasil menggaungkan dan membuat wanita-wanita bisa mandiri dan slalu belajar untuk sebuah kemajuan dibidang yang ditekuninya.

Muda-mudi, pelajar dan wanita sekarang sudah sepatutnya mengenang dan melanjukan perjuangan yang telah dilakukan oleh Ibu kita Kartini. Apa yang perlu dilakukan ?, yang perlu dilakukan adalah kaum wanita untuk terus belajar menambah ilmu pengetahuan sehingga kaum wanita bisa terus eksis hidup berdampingan Bersama kau lelaki untu saling mengisi dan membuat bangsa Indonesia semakin maju, tentunya tidak lantas melewati kodratnya sebagai wanita.

Segenap Civitas Universitas Stikubank (Unisbank) semarang mengucapkan Selamat Hari Kartini, teruntai doa Semoga Ibu RA. Kartini ditempatkan di SurgaMu Bersama para pendahulu pahlawan bangsa dan semoga kita semua generasi penerus bangsa bisa meneladani dan meneruskan perjuangan beliau di era sekarang. (fatkhul amin)