Skip links

BEM FTI buka bersama di Panti Asuhan

Semarang(17/05). Hampir setiap Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di Unisbank menggelar acara buka bersama. Namun Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Unisbank menggelar acara buka bersama dengan anak yatim piyatu di Panti Asuhan Mulia Muta’alimin Semarang.

Acara ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan acara bakti sosial BEM FTI selama bulan ramadahan. Sebelum melakukan buka bersama di panti asuhan, mahasiswa FTI Unisbank yang tergabung dalam BEM FTI Unisbank melakukan pengumpulan donasi dari warga kampus Unisbank baik dosen dan karyawan serta orang tua mahasiswa yang bersedia.

Dekan FTI Unisbank, Kristophorus Hadiono, Ph.D. menyambut baik akan kegaiatan tersebut dan memberikan ijin kepada para mahasiswanya untuk mensosialisasikan kepada Dosen dan kalangan karyawan di Fakultas.

“Alhamdulillah dari Fakultas juga titip untuk panti” ungkap Krisophorus.

Saat pelaksanaan, para mahasiswa disambut oleh H. Maderun, SH selaku pimpinan Panti dan H. Shomadi selaku pendamping anak anak panti. Pelaksanaan buka bersama dilakukan di Jl. Wahana Mukti, Pedurungan Tengah, kec Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Acara diawali dengan perkenalan, permainan kecil, tukar pengalaman tentang perkuliahan dan ilmu di FTI Unisbank dan di akhiri dengan pembagian bingkisan dan berbuka bersama serta sholat berjamaah.

Presiden BEM FTI selaku punggawa kegiatan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. “Terimakasih kepada adik-adik panti asuhan yang sangat antusias menyambut kedatangan kami dan kami segenap Badan Eksekutif Mahasiswaa Fakultas Teknologi Informasi Unisbank Semarang mengucapkan terima kasih banyak kepada semua donatur dan Dosen Fakultas Teknologi Informasi yang sudah ikut berpartisipasi dengan kegiatan ini” ungkapnya.

“Semoga kegiatan ini membawa berkah dan manfaat bagi kita semua dibulan ramadhan ini” pungkasnya saat menutup acara.