Skip links

16 Wisudawan Dengan Penghargaan Wiramuda Unisbank

Universitas Stikubank memberikan penghargaan Wiramuda Unisbank kepada lulusan yang telah berhasil membuka usaha pada masa kuliah. Universitas Stikubank telah menanamkan mata kuliah kewirausahaan pada kurikulum di setiap program studi untuk membekali mahasiswa dengan kemampuan wirausaha, sesuai tagline “Digital Youth Entrepreneurial University”.

Wisudawan yang berhasil mendapatkan penghargaan Wiramuda Unisbank berjumlah 16 wisudawan, yaitu Bachtiar Yusuf, S.Kom. (Tropis Adventure), Edwin Setiawan, S.Kom. (Semarang Macbook – Apple Store & Service), Yudhistira Oktavian Kristianto, S.Kom (Youkey, Jasa Foto Dan Video), Rika Anggun Melinia, S.H. (Kost Erika), Yunan Dela Siwi Nurjihad, S.H. (TwentyTwoFlower.id), Febiola Falentina, S.H. (Eyelash Valencia), Dewi Sukawati, S.H. (Parcellinaja), Khamdanah, S.H. (Celladel Cafe & Resto), Tasya Vivia Andriana, S.M. (Tasya.gift), Fadila Dona Febriana, S.M. (Brownies Kukus Madona), Zahrina Hilmi Sa`Adah, S.M. (Zahrina Project), Lisa Khoridatul Ainun Nadiroh, S.M. (Alisa Snack), Shafira Yanam Fadilla Marchaesar, A.Md.M. (Ayam Cethar Level), Wahyu Indriani, S.Ak. (Dapur Rumahan), Metanoia Tatag Pujianti, S.S. (Kopi N’deso), dan Zumrotun, S.Ak. (Zumna.id).

Salah satu mahasiswa yang memiliki prestasi tersebut adalah Edwin Setiawan yang merupakan mahasiswa Teknik Informatika yang berhasil membangun usaha Semarang Macbook – Apple Store & Service yang sampai saat ini telah memiliki dua cabang yakni di Tembalang dan Pusponjono Banjir Kanal Barat. Bisnisnya juga telah merambah di dunia digital dengan pemasaran online ke seluruh wilayah nusantara.